SUMIN LIU | PRUDENTIAL | ASURANSI PRUDENTIAL | ASURANSI JIWA | ASURANSI KESEHATAN | BISNIS ASURANSI
  • HOME
  • KARIR
  • BISNIS ASURANSI
    • AGENCY EXCELLENT STARS
    • PRUDENTIAL INDONESIA
    • PRUDENTIAL SYARIAH
  • PRODUK ASURANSI
    • ASURANSI JIWA
    • ASURANSI KESEHATAN
    • ASURANSI KECELAKAAN
    • ASURANSI KONDISI KRITIS
    • ASURANSI KARYAWAN
  • TUJUAN KEUANGAN
    • PROTEKSI KESEHATAN
    • PROTEKSI PENGHASILAN
    • PROTEKSI KEPEMILIKAN ASET
    • DANA KULIAH ANAK
    • DANA WARISAN
    • DANA HARI TUA
    • INVESTASI UNIT LINK
  • TESTIMONI
    • ✎ CARA BELI ASURANSI
    • ✎ CARA BAYAR PREMI
    • ✎ CARA KLAIM ASURANSI
    • ✎ Info Penting Nasabah
  • BLOG
    • ♛ Asuransi
    • ♛ Bisnis
    • ♛ Investasi
    • ♛ Kesehatan
    • ♛ Motivasi
  • HUBUNGI KAMI
    • BERGABUNG BISNIS ASURANSI PRUDENTIAL
    • KIRIM LAMARAN PEKERJAAN


​sharing is caring

Waktu Yang Tidak Dapat Diputar Kembali

9/1/2013

0 Comments

 
Picture
Tahun 2012 sudah berlalu, jika mengingat kembali ke masa lalu, banyak kisah yang penuh dengan kehangatan dan inspirasi yang menyentuh banyak hati manusia. Namun banyak pula kisah yang membuat hati setiap orang menangis, sebut saja bencana. Pada awal Januari tahun 2012, bencana alam yang terjadi di Indonesia mencapai lebih dari 50 kejadian bencana, mulai dari tanah longsor, banjir, banjir bandang, kebakaran, gempa bumi, kecelakaan transportasi, gelombang pasang dan puting beliung, belum lagi bencana yang terjadi di berbagai negara.

Di masa ini banyak orang yang berlomba untuk masa depan yang cemerlang, dengan tanpa sadar merusak bumi. Hati manusia yang tidak selaras dengan alam ini membuat empat unsur alam pun tidak selaras dan menyebabkan banyak bencana terjadi. Pada saat bencana terjadi, semua hal yang telah direncanakan untuk esok hari dan masa depan pun akan hancur berantakan, kesedihan dan penyesalan pun tidak bermanfaat lagi, pilihan kita hanyalah berjuang untuk melanjutkan kehidupan atau menyerah. Kehidupan manusia bagaikan jam, tapi jika jam berputar terlalu cepat, kita masih dapat menyetelnya menjadi sedikit lebih lambat, namum kehidupan manusia tidak dapat diatur kembali. Setiap orang harus dapat memanfaatkan waktunya dengan baik dan bijaksana. Di dalam buku Ilmu Ekonomi Kehidupan yang ditulis oleh Master Cheng Yen, diceritakan kisah mengenai waktu.

Suatu hari Raja Neraka Yama merasa jumlah penghuni neraka semakin berkurang dan dengan gelisah bertanya pada Iblis Penjaga Neraka, "Bagaimana caranya untuk meningkatkan jumlah penghuni neraka ini?"

Jenderal Berkepala Kerbau menjawab, "Saya akan pergi ke alam manusia dan memberi tahu manusia bahwa 'tidak ada surga' di dunia ini. Jadi tidak perlu lagi berbuat kebajikan. Kebajikan sebanyak apapun, hati sebaik apapun, sama sekali tiada gunanya."

Mendengar usulan tersebut, Raja Yama menggelengkan kepalanya dan berkata, " Mengatakan demikian kepada manusia, kekuatannya tidak cukup kuat!"

Jenderal Berkepala Kuda berkata,"Saya akan ke alam manusia dan memberitahu manusia bahwa 'tidak ada neraka', sehingga mereka bebas melakukan apa saja dan apa saja sesuka hati mereka."

Raja Yama berpikir dan menganggap perkataan yang demikian pun tidak akan berpengaruh besar pada manusia. Pada saat itu, ada setan kecil berkata,"Aku akan mengunjungi mereka dan memberitahukan kepada mereka bahwa 'masih ada hari esok'."

Mendengar usul tersebut, Raja Yama dengan puas menitahkan,"Betul! Cepat umumkan kepada manusia bahwa 'setiap orang masih memiliki hari esok'. Manusia mudah mengundurkan waktu jika mereka mengetahui masih ada hari esok. Mereka berpikir : masih ada waktu untuk melatih diri, lakukan saja besok ; berbuat baik, lakukan saja besok. Segala harapan digantungkan pada esok hari. Semangat untuk mengejar impian akan patah. Dengan terpatahkannya semangat, maka kelengahan akan timbul, dan mereka pada akhirnya pasti akan terjerumus ke dalam neraka."

Kehidupan manusia tidaklah kekal, bagaimana kita dapat berpikir untuk menunggu hingga esok hari tiba? Kita harus setiap saat memanfaatkan saat ini. Untuk menjadi lebih baik tidak perlu menunggu tahun berganti baru, karena setiap hari adalah hari baru yang baik.

Lakukan sekarang!



Tzu Chi Indonesia

0 Comments



Leave a Reply.

    Picture
    Picture
    Picture
    Picture

    KATEGORI

    All
    AAJI
    ASURANSI
    Asuransi Prudential
    BERITA PRUDENTIAL
    Bisnis
    BISNIS ASURANSI PRUDENTIAL
    BPJS
    CORONA COVID19
    FINANCIAL PLANNING
    Humor
    INVESTASI
    Kesehatan
    Menabung
    Misteri
    MOTIVASI
    Movie
    Pengetahuan
    PRUDENTIAL
    SINGKAWANG
    Teknologi
    Tips
    Tokoh
    True Story
    Unik
    Wisata

    Picture
Powered by Create your own unique website with customizable templates.
  • HOME
  • KARIR
  • BISNIS ASURANSI
    • AGENCY EXCELLENT STARS
    • PRUDENTIAL INDONESIA
    • PRUDENTIAL SYARIAH
  • PRODUK ASURANSI
    • ASURANSI JIWA
    • ASURANSI KESEHATAN
    • ASURANSI KECELAKAAN
    • ASURANSI KONDISI KRITIS
    • ASURANSI KARYAWAN
  • TUJUAN KEUANGAN
    • PROTEKSI KESEHATAN
    • PROTEKSI PENGHASILAN
    • PROTEKSI KEPEMILIKAN ASET
    • DANA KULIAH ANAK
    • DANA WARISAN
    • DANA HARI TUA
    • INVESTASI UNIT LINK
  • TESTIMONI
    • ✎ CARA BELI ASURANSI
    • ✎ CARA BAYAR PREMI
    • ✎ CARA KLAIM ASURANSI
    • ✎ Info Penting Nasabah
  • BLOG
    • ♛ Asuransi
    • ♛ Bisnis
    • ♛ Investasi
    • ♛ Kesehatan
    • ♛ Motivasi
  • HUBUNGI KAMI
    • BERGABUNG BISNIS ASURANSI PRUDENTIAL
    • KIRIM LAMARAN PEKERJAAN